Senin, 15 September 2008
Today's topic is GIVE THANKS atau mengucap syukur yang disampaikan oleh HambaNya di Komisi kami. Hamba Tuhan yang mneyampaikan FirmanNya ini, menyampaikan beberapa alasan penting yang membuat kita harus atau wajib mengucap syukur pada Tuhan tiap hari.
Alasan-alasannya adalah sebagai berikut:
- Karena kita sadar siapa diri kita yang sesungguhnya (Kejadian 2:7); menyatakan bahwa manusia itu dibuat oleh Allah Tritunggal dari DEBU TANAH yang sangat kotor. (Debu meja aja kotor, apalagi debu tanah?). Debu tanah itu tidak istimewa dan tidak ada artinya sama sekali, tetapi karena Tuhan Allah menghembuskan nafas kehidupan, maka kita yang terbuat dari debu tanah menjadi hidup. berarti, dan sangat istimewa dimata Tuhan.
- Karena kita sadar apa yang kita lakukan dan alami (1 Tesalonika 5:18); kita harus senantiasa mengucap syukur pada Tuhan atas kejadian apapun yang kita alami, entah itu baik maupun buruk, karena semuanya itu telah direncanakan sejak semula untuk melatih iman kita. Janganlah kita menjadi sombong ketika ujian yang menimpa kita itu berhasil kita atasi, sebab disanalah terlihat kejatuhan kita. Seperti kapal Titanic, dibuat dari lempengan besi yang terbaik, sehingga nahkodanya pun menyombongkan diri bahwa tidak ada yang bisa mengalahkan kapal Titanic, tapi Tuhan berkehendak lain, dan akhirnya menjatuhkan kesombongan manusia itu.
- Karena kita adalah orang yang percaya kepada Tuhan (Kolose 3:7 tentang manusia baru); kita adalah ciptaan yang baru yang telah ditebus oleh DarahNya yang kudus dan oleh karena itu kita harus memiliki hati yang mengucap syukur kepada Tuhan disegala situasi.
Itulah ringkasan khotbah yang dapat saya sharekan pada minggu ini.
Semoga bermanfaat dan mendatangkan berkat bagi kalian semua.
Amien.
Gbu
0 komentar:
Posting Komentar